Apakah anda terlalu lambat saat sparing? Anda dapat memperbaikinya hanya dengan mengambil sedikit langkah.
Kecepatan
tidak selalu berarti seberapa cepat anda mengeksekusi teknik Taekwondo
kepada lawan anda. kenyataannya, kecepatan adalah dasar dari banyak
hal,lebih daripada sekedar percepatan teknik kasar. Sekarang kita akan
membahas tentang langkah yang akan diambil sebelum mengeksekusikan
tendangan belakang (dwi chagi).
Beberapa murid Taekwondo
melakukan tendangan belakang dengan lambat dan sederhana karena mereka
merubah poros atau melangkah terlebih dahulu sebelum mereka melakukan
tendangan. Saya menyebutnya "Persiapan". "Persiapan" adalah saat kita
memposisikan diri kita lebih baik sebelum melakukan tendangan yang
cepat.
Sebaiknya tahap "persiapan" itu harus seirama atau sejalan
dengan sikap atau kuda-kuda. Misalnya saat anda bermaksud untuk menekuk
kaki sebelum menendang, maka anda akan menendang lebih lambat dari yang
saharusnya anda dapat lakukan. Akan lebih baik jika hanya sedikit
menekuk sebelum memulai. Buat kuda-kuda atau posisi awal dengan kaki
sedikit menekuk jadi anda bisa melewatkan langkah pertama saat proses
menendang.
"Persiapan" lainnya yang biasa dilakukan oleh murid
Taekwondo adalah memutar poros lalu kemudian menendang. itu akan menjadi
2 langkah. dalam gaya pertandingan di olimpiade, 2 langkah tersebut
akan membuat kita menjadi mati langkah terhadap lawan. saya menyarankan
para murid dan praktisi Taekwondo untuk menggabungkan kedua langkah
tersebut menjadi suatu aliran gerakan. pada dasarnya, semuanya dilakukan
saat yang bersamaan dan tendangan akan menjadi lebih cepat.
Kesimpulan:
1.
Putar poros kaki pada saat yang bersamaan dengan tendangan, buat
menjadi satu gerakan dan bukan dua gerakan. hal ini berlaku untuk semua
jenis tendangan, tidak hanya untuk tendangan belakan (dwi chagi)
2.
Temukan posisi kaki dan tubuh yang sesuai untuk anda sebelum melakukan
tendangan. jadikan posisi itu kuda-kuda saat pertarungan/sparing jadi
anda bisa menghilangkan satu langkah.
Jumlah waktu yang anda
hemat dengan menghilangkan suatu langkah atau "persiapan" ini mungkin
hanya sepersekian detik. Namun poin atau nilai dalam Taekwondo dapat
terjadi hanya dalam waktu sepersekian detik.
Semoga berhasil dengan latihan anda!
seneng liat yang suka ma beladiri. . . Keliatan lincah. . .
BalasHapus